Selasa, 19 April 2011

Kejurnas:Jatim Siapkan 51 Atlet Untuk Kejurnas di Surabaya

MAJALAH AKUATIK INDONESIA-Pengurus Persatuan Renang Seluruh Indonesia Provinsi Jawa Timur menyiapkan 51 atlet terbaiknya untuk menghadapi kejuaraan nasional di Surabaya pada 14-16 Mei 2011.
Manajer Puslatda Renang Jatim, Herlambang Wijaya, di Surabaya, Senin (18/4) mengatakan, atlet yang diturunkan terdiri atas 20 orang penghuni Pemusatan Latihan Daerah (Puslatda) proyeksi PON 2012 dan atlet daerah hasil seleksi.
"Kejurnas ini merupakan salah satu rangkaian prakualifikasi PON 2012, selain KRAPSI (Kejuaraan Renang Antar-Perkumpulan Seluruh Indonesia) dan Indonesia Terbuka," katanya.
Ia mengatakan, sebagai tuan rumah, Jatim menargetkan bisa meloloskan seluruh atlet Puslatda pada PON 2012 di Riau.
"Seluruh atlet terus melakukan persiapan secara intensif, karena dipastikan persaingan di kejurnas nanti cukup ketat," tambah Herlambang yang juga Ketua Harian (demisioner) PRSI Jatim.
Menurut Herlambang, hampir seluruh perenang terbaik dari berbagai daerah akan turun, termasuk beberapa perenang yang saat ini bergabung di Pemusatan Latihan Nasional (Pelatnas).
"Kalau mereka tidak berlaga di kejurnas ini, jelas akan rugi karena ajang ini menjadi salah satu jalan menuju PON 2012," jelasnya. (ant/zul/Bola.net)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar