Kamis, 13 Oktober 2011

AASF 2011: Indonesia peroleh tambahan tiga perunggu

Dua atlet renang putri dan satu perenang putra Indonesia berhasil menambahkan tiga medali perunggu pada kejuaraan renang AASF Asian Age Group Championship ketujuh, Kamis (13/10).

Dari data terakhir, Indonesia berada di peringkat lima dalam perolehan medali dengan memperoleh enam emas, 12 perak dan 14 perunggu. Sedangkan posisi pertama diisi Jepang dengan 48 emas, 17 perak dan tujuh perunggu.

Dua perenang putri masing-masing Ressa Kania Dewi pada 400 meter gaya bebas putri untuk kelompok usia 15 sampai 17 tahun dan Adorada Prammessyah pada 800 meter gaya bebas putri untuk kelompok usia 14 tahun ke bawah.

Ressa mencatat waktu empat menit dan 24.28 detik, tertinggal dua atlet renang asal Jepang, Asari Wada dan Tsuzumi Hasegawa dengan waktu empat menit dan 19.55 detik serta empat menit dan 19.64 detik.

Sedangkan Adorada, berhasil meraih medali perunggu setelah finish dengan waktu sepuluh menit dan 00.75 detik, di belakang perenang Hong Kong dan Lebanon, Chan On Yi Fione dan Sara Al Khotib yang masing-masing mencatat waktu sembilan menit dan 36.02 detik serta sembilan menit dan 50.98 detik.

Satu perunggu dari putra Indonesia disumbangkan oleh Donny Utomo, yang berhasil finish di urutan ketiga dengan catatan waktu dua menit dan 04.40 detik pada 200 meter gaya kupu-kupu putra untuk kelompok usia 18 tahun keatas.

Untuk medali emas dimenangkan oleh perenang asal Vietnam, Vo Thai Nguyen dengan waktu dua menit dan 02.13 detik, dan medali perak diraih oleh Dsouza Aaron Agnel dengan waktu dua menit dan 02.76 detik.



sumber: antara

Tidak ada komentar:

Posting Komentar