Senin, 30 Januari 2012

KONI Jabar dan Telkom Jalin Kerja Sama Pengadaan Sarana dan Prasarana Atlet

Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Jawa Barat menjalin kerja sama dengan PT Telkom di bidang pengadaan sarana prasarana atlet. Kerja sama tersebut diharapkan dapat menunjang prestasi para atlet, terutama pada PON 2012 Riau.
"Ya, KONI telah menjalin kerja sama atau MoU dengan Telkom. Tujuannya Telkom ingin membantu meningkatkan prestasi atlet melalui pengadaan sarana dan parasarana olahraga. Diharapkan pada PON 2012 nanti, prestasi para atlet Jabar lebih optimal," ungkap Ketua KONI Jabar, H. Azis Syarif kepada "GM", Minggu (29/1) di KONI Jabar, Jln. Pajajaran Bandung.
Menurut Syarif, sampai saat ini sarana dan prasarana olahraga yang dimiliki KONI Jabar masih belum lengkap. Antara lain KONI sama sekali belum memiliki kolam renang, baik untuk latihan rutin maupun untuk atlet pelatda renang.
Karena itu, sarana yang akan diajukan dalam detail MoU tersebut di antaranya pengadaan kolam renang. Menurut Syarif, selengkapnya jenis sarana prasarana apa saja yang akan diajukan kepada Telkom, masih didata.
"Sarana prasarana yang akan diajukan akan dituangkan dalam detail MoU nanti. Karena yang telah kita lakukan baru Mou globalnya. Intinya Telkom dengan KONI sepakat meningkatkan sarana dan parasarana olahraga," paparnya.
Ditanya dalam bentuk apa sumbangan akan diberikan, menurutnya Syarif, sumbangan di antaranya juga dalam bentuk penggunaan produk Telkom pada fasilitas tertentu yang dimiliki KONI. Selain itu, pencantuman Telkom pada kaus para atlet di even pertandingan cabor tertentu juga akan menjadi bagian dari kerja sama. Dikatakan Syarif, di antara sumber dana yang akan dialokasikan Telkom diambil dari program CSR. Mengenai kapan MoU tersebut mulai direalisasikan, diharapkan bisa terwujud jauh sebelum pelaksanaan PON Riau, yakni September 2012. "Mudah-mudahan saat sentralisasi atlet yaitu empat atau lima bulan sebelum PON sarana sudah terwujud," katanya. (PAJAJARAN,GM)-

Tidak ada komentar:

Posting Komentar